Meski demikian, mereka seolah tak mau kalah dengan remaja masa kini. Para penonton berusia mapan itu memakai atribut seperti bando dengan nama personel NKOTBSB dan poster-posternya untuk menyaksikan penampilan idola mereka.
Lampu akhirnya dipadamkan pukul 20.00 WIB yang diiringi dengan teriakan histeris penonton. Kain putih pun terbentang menutupi panggung yang membuat penonton tak sabar melihat NKOTBSB muncul dari balik kain itu.
Gambar masing-masing personel pun muncul di kain putih tersebut yang membuat penonton semakin histeris. Backsound 'Viva La Vida' dari Coldplay pun membuka penampilan dua boyband legend itu.
Dibalut kostum serba hitam, NKOTBSB membuka konser nostalgia itu dengan mash up lagu 'Single' dan 'The One'. Sontak penonton bernyanyi bersama.
Tanpa membuang waktu, NKOTB dan BSB langsung menghibur penggemarnya dengan 6 lagu non stop seperti 'Summertime', 'The Call', 'Dirty Dancing', 'Get Down (You're The One For Me)', 'You Got It (The Right Stuff)', dan 'Larger Than Life' lengkap dengan koreografinya yang sangat enerjik. Tidak hanya itu, BSB juga ber-shufflin' ria ditengah-tengah lagu 'Get Down (You're The One For Me)'.
Setelah tampil berganti-gantian, akhirnya NKOTB tampil sendiri di atas panggung. Tampil rapi dengan jas serba hitam dan topi vedora, Donnie Wahlberg cs sukses membuat hati penonton perempuan luluh dengan lagu 'Didn't I (Blow Your Mind This Time)', 'Valentine Girl', 'If You Go Away', 'Please Don't Go Girl'.
Giliran fans BSB yang bernostalgia. 'Show Me the Meaning of Being Lonely' membuka penampilan solo BSB yang membuat penonton bernyanyi bersama dilanjutkan dengan '10,000 Promises'.
"Jakarta! Apakah kalian menikmati konser ini? Kami sangat senang tampil di sini karena perempuan di Jakarta sangat cantik-cantik," sapa Howie yang membuat penggemar perempuan histeris.
BSB spertinya memang tahu bagaimana cara mengambil hati penggemarnya. Di lagu 'I'll Never Break Your Heart', masing-masing personel BSB menarik 4 penonton untuk naik ke atas panggung. Mereka pun rela bertekuk lutut dan memeluk 4 perempuan beruntung itu.
"Do you want some more?!" teriak Nick dan mengalunlah lagu 'Drowning'. Nick juga menunjukkan bakat bermusiknya dengan memainkan gitar di 'Incomplete'.
'Step by Step' pastinya tak lupa dibawakan oleh NKOTB. "Aku cinta kamu," ucap Donnie di lagu 'My Cover Girl'. Para penggemar perempuan tambah histeris saat Donnie merobek bajunya dan memamerkan perut six pack-nya.
"Saya sekarang seperti berada di tahun 90-an! Maaf udah bikin kalian menunggu 20 tahun," ujar Jordan.
Lagi-lagi NKOTBSB memberikan penampilan spesial. Mereka turun dari panggung dan berjalan ke tengah-tengah penonton. Tidak hanya penggemar perempuan saja yang ingin mengabadikan momen itu, penggemar pria juga lho!
Hits BSB seperti 'Shape of My Heart', 'As Long As You Love Me', 'We've Got It Going On', 'Quit Playing Games (With My Heart)', dan 'I Want It That Away' dibawakan dengan sangat apik dan memorable. Suasana pun semakin memanas.
Walaupun sudah tampil selama dua jam, NKOTBSB tetap tampil enerjik di 'Don't Turn Out The Lights' dan 'Everybody (Backstreet Back)'. Penonton tampak sing along selama konser ini berlangsung.
Tidak hanya membawakan lagu-lagu mereka saja, 'Rock DJ' dari Robbie Williams dan 'We Will Rock You' dari Queen juga sempat dinyanyikan.
Dengan dibalut baju bermotif batik, NKOTBSB menutup penampilannya dengan 'Hangin' Tough' yang di mashup dengan 'Everybody (Backstreet Back)'. Kedua lagu tersebut menjadi dua lagu penutup di puncak konser nostalgia itu.
Penonton tampak puas dengan penampilan kedua boyband era 90-an itu. Lewat konser selama dua jam itu, NKOTBSB menunjukkan jika mereka tak sekadar boyband yang menjual tampang tanpa musikalitas mumpuni.